Hectic days
Maap beribu - ribu maap bagi para pengunjung setia blog ini jikalau selama beberapa waktu ini mendapati blog ini dalam keadaan terbengkalai. Ya, maklumlah, yg punya blog lagi sibuk.. biasa.. kesibukan anak muda...
*huehehehe....*
Beberapa minggu ini, sangat hectic. Depressing news. Dipingpong sana-sini. Rework report ini itu. Disuruh ketemu sama pak ini dan itu. Mesti debat ini itu sama prof ini itu. Dan masih banyak lagi yg tak terceritakan; intinya, dahsyat banget lah ujian hidup kali ini. Benar2 menguji kesabaran, fisik dan mental. Ini juga belom tau apakah ujian ini sudah akan berakhir atau belom. Jika berkenan, saya mohon doanya saja... Semoga semua urusan dilancarkan dan dimudahkan. Trimakasih sebelomnya dan sesudahnya...
Dan satu hal yang saya pelajari dari semua ini adalah, bahwa dalam hidup sering kali terjadi hal2 yang out of our control. Kita sering hanya memprediksi hal yang baik - baik saja, hal yang lancar - lancar saja, akan tetapi yang terjadi justru sebaliknya. Juga, sering kali saya berpikir bahwa semua (red: ujian) sudah berakhir, tapi saya salah, justru itu barulah awalnya. Yah, begitulah hidup.
Bagaimanapun, saya masih bersyukur dan memang harus banyak - banyak bersyukur atas segala ujian yg sedang dihadapi ini. Saya menyadari bahwa hal ini bisa jadi lebih buruk dari apa yg sedang terjadi dan alhamdulillah tidak terjadi. Juga, sepanjang ujian2 itu, saya masih diberi jeda waktu untuk 'bernafas' ataupun 'beristirahat' sejenak, untuk kemudian di 'hantam' lagi. *hehehe*
Tak lupa saya ingin mensyukuri atas nikmat2 kejutan yang terjadi sepanjang itu; juga, atas keberadaan teman2 yang selalu setia memberi dukungan moril, materiil, dan doa2 yang benar2 tak ternilai harganya. Terima kasih teman2, jazakallah khoir. Dan saya juga yakin, doa2 keluarga di rumah pula yang membuat saya bertahan, dan bertahan. *hiks, terharu*
Buat teman2 yang masih berjuang, ayooo semangatttt !!! Jangan putus asa!
*Li, chayooo !!*
*Li, chayooo !!*